Membahas Pelaksanaan Koperasi Syariah bersama DPRD Kota Padang Panjang

PEKANBARU –  Kepala Dinas Koperasi UKM Kota Pekanbaru Dr.H.IDRUS, S.Ag, M.Ag dalam hal ini diwakili oleh Sekretaris WAHYU IDRIS, S.Hut, Msi didampingi Kabid Kelembagaan DARYANIS FEBRIHANI, S.Pd.,M.Pd, Kabid Fasilitasi Pengawasan dan Pengembangan Kapasitas NAILIS SA'ADAH,S.E, Pejabat Fungsional Ir.RIZWANDI,M.Eng, Kasi Pengembangan Kapasitas Drs. NORMAN menerima Kunjungan Kerja dari Anggota DPRD Kota Padang Panjang. Yang dilaksanakan bertempat di Kantor Diskop UKM Kota Pekanbaru, Riau, Kamis (18/03/2021).

Kunjungan Kerja tersebut membahas tentang ‘Ranperda Pelaksanaan Koperasi Syari’ah’

“Kami ucapkan Selamat Datang kepada rombongan anggota DPRD Kota Padang Panjang di Pekanbaru Kota Madani ini,”ucap Wahyu.

Sekretaris Diskop UKM  mengungkapkan bahwasannya, Pelaksanaan Koperasi Syari’ah seiring perkembangannya, yang beralih dari konvensional ke syari’ah di Kota Pekanbaru hanya 10%. Kami juga memiliki Tenaga Pendamping pada setiap Kecamatan yang ada di Kota ini untuk membantu mengatasi masalah dari tiap koperasi. Koperasi syari’ah juga menguntungkan bagi para anggota, bukan merugikan anggota.

“Kita harus bisa mewadahi masyarakat terutama pelaku UMKM untuk terus mengembangkan usahanya, baik itu dari segi bimbingan, perizinan, fasilitasi serta modal. Setelah diberi bimbingan harus diiringi juga dengan bantuan pemasaran agar dapat terus tumbuh dan berkembang,”tambah Wahyu.

“Saya atas nama Kepala Dinas Koperasi UKM Kota Pekanbaru menyampaikan, disaat Pandemi Covid – 19 ini koperasi dan para pelaku UMKM harus dapat beradaptasi dengan nilai pasar yang ada dan harus memiliki daya tahan untuk terus mengembangkan usahanya. Dalam waktu dekat ini Pemerintah Kota Pekanbaru akan membuka Gerai di setiap Jalan Protokol, kami berharap kepada pelaku UMKM agar dapat menitipkan barang dagangannya/usahanya di Gerai tersebut, dan juga Pemerintah akan menyalurkan Bantuan Pelaku Usaha Mikro (BPUM) untuk modal para pelaku UMKM. Kita semua harus mempunyai semangat untuk terus maju dan berkembang,”tutup Wahyu.(DiskopUKM/H&A)

Bagikan :

   

Dinas Koperasi, UKM Kota Pekanbaru
Alamat :

Jalan Abdul Rahman Hamid Kelurahan Tuah Negeri Kecamatan Tenayan Raya Kota Pekanbaru

 


No Telp : 076121462